GAME ONLINE APAKAH BERMANFAAT BAGI ANAK-ANAK?
Game Online, berasal dari Bahasa Inggris Game yang berarti Permainan dan Online yang berarti saluran yang mempunyai sambungan. Jadi, game online merupakan suatu permainan yang dapat dilakukan melalui saluran atau sambungan yang menggunakan sinyal atau jaringan internet.
Game online termasuk suatu permainan yang sangat diminati oleh masyarakat mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang tua sekalipun. Game online memungkinkan seorang pemain tidak harus bermain secara tatap muka langsung sesama pemain game lain. Game online bisa membuat seorang pemain tidak harus berinteraksi ataupun berbicara dengan pemain lain secara langsung. Berbeda dengan permainan zaman dulu yang masih kita jumpai di pedesaan dan juga kalangan masyarakat yang menggunakan beberapa anak untuk saling berinteraksi sosial untuk memulai sebuah permainan.
Semakin majunya teknologi membuat game online berkembang pesat, dan tentunya ini merupakan kebahagian tersendiri bagi para gamers dan saya salah satunya hehehe. Semenjak game online menjadi populer di kalangan masyarakat, terutama orang tua menjadi bertanya-tanya mengapa anak-anak sering bermain game, mulai bermain game dari ponsel android, komputer, bahkan sampai bermain playstation .
Pasti diantara orang tua kalian ada yang pernah memarahi kalian karena seringnya kalian bermain game, seperti saya tentunya sampai digeprak sapu karena seharian bermain game wkwkwkwk.
Bermain game memiliki dampak posifit dan juga negatifnya tapi jangan salah dulu bunda-bunda, dampak negatifnya bisa di cegah lo asalkan kita bisa memberi waktu luang kepada anak-anak untuk bermain game secukupnya, sekarang saya akan jelaskan dampak positif dan negatifnya.
- Dampak Posifit (Manfaat) Game Online Terhadap Anak-anak
Game online yang berdampak berbagai macam dampak positif lo terhadap anak-anak contoh:
- Melatih fisik
Maksud dari melatih fisik tersebut adalah game online dapat melatih anak-anak untuk bergerak walaupun dalam lingkup ruang yang kecil
- Melatih ketangkasan
Bagi anak-anak bermain game online dapat melatih mereka untuk memancing tingkat koordinasi dan kejelian mata anak mereka.
- Meningkatkan sportivitas
Permainan game online juga memliki beberapa peraturan yang melatih anak-anak untuk dapat lebih patuh terhadap peraturan game tesebut
- Dapat mengurangi stress
Seperti yang telah kita ketahui, pasti beberapa anak-anak maupun remaja akan mengalami stress jika terlalu lama belajar, dipadati kesibukan bahkan ada masalah dengan DOI ah siaap. Maka, game online bisa membuat anak-anak maupun remaja menjadi lebih rileks dan juga tenang.
- Menghilangkan rasa kesal dan amarah
Melalui game online dapat membuat anak-anak menjadi lebih tenang sama seperti halnya mengurangi stress.
- Dampak Negatif (Hal Buruk) Game Online Terhadap Anak-anak
Seperti kedua sisi mata uang yang saling bertolak belakang jika ada dampak positif ataupun manfaat dari game online tentunya sudah pasti ada dampak negatifnya atau hal buruk dari game online tersebut contohnya:
- Kurang tidur
Anak-anak ataupun remaja pasti sudah tidak asing lagi mendengar kata-kata kurang tidur, kebanyakan pecandu game online pastinya akan menghabiskan sebagaian waktunya untuk bermain game sampai larut malam bahkan ada yang sampai pagi benar-benar kuat lo matanya. Pecandu game yang kurang tidur seperi inilah yang dapat membahayakan kesehatan mereka sendiri.
- Malas
Malas adalah musuh terbesar dalam diri kita sendiri namun pasti ada caranya untuk kita mengatasinya apabila dikaitkan dengan game online kebanyakan seorang yang bermain game online dapat membuat anak-anak menjadi berperilaku tidak baik dan kurang sopan serta membuat mereka hanya bisa bermain game seharian tanpa memikirkan hal-hal yang lain.
- Makan kurang sehat
Ketika pecandu game terlalu sibuk dengan permainannya maka mereka akan melupakan segalanya hingga pacarnya bisa jadi lupa diri wkwkwk hingga kegiatan apapun dari mereka. Pecandu game inilah yang akan beralih untuk makan-makanan cepat saji seperti makanan dalam bentuk beku ataupun instan. Anak-anak yang kecanduan game online akan lebih memlikih banyak minum daripada makan. Minuman yang mereka minum pun berupa minuman bersoda atau minuman ber-energi seperti extrajozz, tujuanya agar mereka mendapatkan kondisi fisi yang prima dari minuman seperti itu,akan tetapi akan terpengaruh dengan kesehatan.
- Perilaku agresif
Game online terkadang membuat anak-anak lebih agresif dan memntingkan permainan sehingga yang mereka harapkan dari sebuah permainan adalah suatu kemenangan. Perilaku seperti inilah yang menyebabkan anak-anak lebih memiliki untuk memasukkan dunia game mereka kedunia nyata. Hal seperti ini sangat membahayakan bagi anak-anak yang terlalu kecanduan terhadap game online.
- Gaya hidup buruk
Anak-anak pecandu game online akan mencurahkan semua sisi kehidupanya untuk aktif dalam permainan game online. Anak-anak hanya akan duduk ataupun berbaring selama seharian dengan permainan game onlineya. Kebiasaan seperti ini juga menyebabkan anak-anak bisa saja terserang penyakit stroke dan tewas innalilahi, serta penyakit jantung ataupun hipertensi.
Sekian penjelasan game online dari saya, semoga bermanfaat, ada kalanya kita harus bermain game karena jenuh ataupun mencari hiburan namun kita juga harus ingat waktu dalam bermain game. Bermain game online boleh asalkan jangan sampai lupa waktu karena tidak baik juga untuk kesehatan tubuh serta kesehatan mata pastinya.
Penulis : Aryangga Reynaldi Danuartha